Sosialisasi Aplikasi Advice
Pada selasa, 26 Maret 2024 telah dilaksanakan sosialisasi aplikasi Advice (Accounting Verification System) yang merupakan aplikasi yang dapat membantu dalam verifikasi dokumen pertanggungan sebelum diinput ke dalam simkug. Acara dihadiri oleh perwakilan masing-masing unit dan juga prodi, acara dilakukan di Telkom University Jakarta Kampus B pukul 13.30 – 15.00
Acara dibuka oleh Kepala Bagian Unit DTI Pak Seandy Arandiant R, S.T. kemudian dilanjutkan pemaparan materi aplikasi oleh perwakilan Staff DTI, Nida Syifa N, S.T. dengan menjelaskan hak akses oleh masing-masing role dan diperjelas oleh Demo Aplikasi Advice yang dilakukan oleh pengembang aplikasi, Sofyan Hadi Hidayan, S.Ak.
“Semoga aplikasi dapat membantu mempermudah proses pertanggungan yang berlangsung di TUJ.” harapan Kepala Bagian Unit DTI
Artikel ini membahas pentingnya sosialisasi aplikasi dalam meningkatkan keterlibatan pengguna. Melalui pendekatan komunikasi yang efektif dan strategi promosi yang tepat, sosialisasi aplikasi dapat memperkuat kesadaran pengguna dan meningkatkan interaksi pengguna dengan aplikasi. Dengan memahami kebutuhan pengguna dan memberikan panduan yang jelas, sosialisasi aplikasi dapat menjadi kunci keberhasilan implementasi teknologi dalam berbagai konteks organisasi. Artikel ini juga membahas beberapa strategi efektif untuk meningkatkan efektivitas sosialisasi aplikasi dan mencapai tujuan penggunaan yang optimal.
Kegiatan workshop hari ini diselenggarakan dengan tujuan memberikan sosialisasi kepada seluruh unit terkait aplikasi yang baru dikembangkan oleh Unit DTI yaitu Adivce (Accounting Document Verification System).
Acara berlangsung dengan lancar, ketika melakukan demo aplikasi dilakukan juga diskusi dan tanya jawab secara langsung. Perbuhan atau penampabahan fitur-fitur pada aplikasi Advice memungkinkan terjadi jika terdapat masukan dan saran dari user agar dapat mempermudah penggunaannya.
Dengan dilakukannya sosialisasi pengembangan aplikasi ini diharapkan seluruh pegawai dapat memahami cara kerja aplikasi Advice dan dapat menggunakannya untuk dapat mempermudah pertanggungan keuangan di lingkungan Telkom University Jakarta
Artikel ini diharapkan dapat memberikan wawasan mendalam tentang pentingnya sosialisasi aplikasi dalam meningkatkan teknologi, serta memberikan strategi praktis untuk meningkatkan kesadaran dan keterlibatan pengguna dalam penggunaan aplikasi.