Selamat pagi, Civitas Akademi Institut Teknologi Telkom Jakarta (IT Telkom Jakarta). Berikut Kami sampaikan Panduan Cuti Pegawai IT Telkom Jakarta Tahun 2023, dalam Hal ini disampaikan beberapa Hal Terkait Panduan Cuti Pegawai di Lingkungan Institut Teknologi Telkom Jakarta, untuk status kepegawaian Tetap dan Profesional. Kami menyampaikan hal-hal sebaigai berikut;

  1. Jenis Cuti Pegawai terdiri dari; Cuti Tahunan, Cuti Alasan Penting, Cuti Melahirkan dan Cuti Besar.
  2. Cuti Tahunan; Diberikan kepada pegawai sebagai usaha memulihkan kesegaran jasmani dan rohani dalam rangka produktivitas kerja, dengan masa kerja aktif selama 12 (dua belas) bulan terus menerus pada IT Telkom Jakarta berhak atas cuti Tahunan selama 11 (sebelas) Hari kerja +  1 (satu) Hari Cuti Bersama Tahun 2023. Pegawai yang akan melaksanakan cuti tahunan dapat mengajukan surat permohonaan melalui Aplikasi Igracias, dan melakukan permohonan persetujuan dari penjabat yang berwenang. Pelaksanaan cuti Tahunan bagi Dosen disesuaikan dengan masa liburan Akademik.
  3. Cuti Alasan Penting; Diberikan kepada pegawai dengan maksud untuk memenuhi kepentingan pribadi, dengan lama cuti 7 (tujuh) Hari Kalender. Yang termasuk Cuti Alasan Penting; Pernikahan pegawai untuk pertama kali, Pernikahan anak, Istri Pegawai melahirkan, Kematian Istri/Suami/Anak, Kematian Orang Tua/Mertua, Khitanan/pembaptisan anak/ upacara potong gigi, Anak/istri/suami pegawai di rawat di rumah sakit, Melaksanakan Ibadah Umroh/Ziarah/Tirtayatra atas biaya sendiri, kepentingan lainnya seperti wisuda, mengurus warisan, berhubungan dengan pengadilan dan tidak bisa diwakilkan. Pegawai yang akan melaksanakan cuti alasan penting dapat mengajukan surat permohonaan melalui Aplikasi Igracias, dan melakukan permohonan persetujuan dari penjabat yang berwenang
  4. Cuti Melahirkan; Diberikan kepada pegawai dalam rangka persiapan persalinan, dan memberikan istirahat dalam rangka pemulihan kesehatan setelah persalinan, cuti melahirkan diberikan paling lama 3 (tiga) Bulan atau 90 (sembilan Puluh) hari kalender. Pegawai yang akan melaksanakan cuti melahirkan wajib melampirkan surat keterangan kerja dokter/bidan yang merawatnya dan memberitahukan kepada atasan langsung, serta melakukan pengajuan permohonan melalui igracias, dan melakukan permohonan persetujuan dari pejabat yang berwenang.
  5. Cuti Besar; Diberikan kepada pegawai dengan status sebagai Pegawai Tetap, cuti besar dimaksudkan untuk memberikan istirahat dalam rangka pembinaan kesegaran jasmani dan rohani pegawai dalam menjalankan ibadah agama. Lama cuti besar maksimal 45 (empat puluh lima) hari kalender. Pegawai yang melaksanakan cuti besar maka cuti tahunan tersebut gugur, atau hangus. Pegawai yang melaksanakan cuti besar sedangkan sebelumnya telah melaksanakan cuti tahunan pada tahun yang berjalan maka Kuota cuti besar tersebut dikurangi cuti tahunan yang telah dijalankan.

Berikut Panduan Cuti Pegawai IT Telkom Jakarta

created by : Sofah Tj

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *