Pengertian Sumber Daya Manusia
Mengenal bidang Sumber Daya Manusia melalui buku Human Resource Management, Mathis, Jackson, Valentine, Meglich, tahun 2017. Pengertian Sumber daya manusia (SDM) mengelola, merancang sistem formal dalam sebuah organisasi untuk mencapai tujuan sebuah organisasi. Sumber daya manusai merupakan aset perusahaan, SDM yang lemah akan menjadi beban perusahaan. Tugas bidang SDM yaitu Kompensaso dan tunjangan, Perekrutan dan pemberhentian, mengikuti undang-undang. Orang yang bekerja di bidang Sumber Daya Manusia, harus memiliki pengetahuan, keterampilan, dan kemampuan untuk tampil di lingkungan yang selalu memiliki perubahan konstan dan harapan baru.
Fungsi Utama Sumber Daya Manusia
12 Fungsi Utama Sumber Daya Manusia;
- Human Resource Planning : SDM melakukan perencaanan kebutuhan organisasinya di masa depan
- Recruitment & Selection : Untuk mendapatkan karyawan yang baik SDM harus melakukan proses rekrutmen dan seleksi, yang sesuai dengan visi misi perusahaan
- Performance management: SDM memastikan karyawan bekerja dengan kondusif dan produktif
- Learning and Development : SDM membantu mengembangkan karyawan-nya dengan mengikuti pelatihan dan sertifikasi, fungsi ini menjembatani kesenjangan antara saat ini dan yang dibutuhkan
- Career Planning : Perencanaan karir, pembinaan, dan pengembangan bagi karyawan
- Function Evaluation : dengan adaanya evaluasi SDM harus memastikan bahwa perusahaan berhasil di tingkat pemberi layanan dll.
- Reward : Kompensasi dan tunjangan merupakan sebuah penghargaan untuk karyawan atas kerjanya.
- Industrial Relations : memelihara hubungan baik dengan kolega beserta golongannya
- Employee Participation & Communication : menjadi pihak yang kredibel bagi karyawan
- Healty & Safety : Menjadikan kesehatan dan keselamatan sebagai regulasi dari budaya perusahaan
- Personal Wellbeing : Membantu dan memberikan perhatian karyawan ketika mereka terlibat masalah personal
- Administrative Responsibility : bertanggung jawab atas tugas administrasi, seperti dokumen perjanjian kontrak kerja dll.
12 Fungsi utama SDM harus diterapkan pada departemen HR. berkari dalam bidang SDM, merupakan posisi yang sentral dan memiliki tanggung jawab yang besar.
Nah untuk kamu yang baru lulus, tertarik kah untuk menjadi seorang SDM?
created by: Sofah Tj