Pembekalan Pemandu TelU Jakarta dengan PP-LKMM
Jakarta, 13 Agustus 2024 – Telkom University Jakarta mengadakan kegiatan “Pelatihan Pemandu – Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa (PP-LKMM)” yang bertempat di Hotel Grand G7 Jl. Garuda No. 67, Kemayoran 10620 Jakarta.
Pengembangan kemahasiswaan adalah suatu upaya yang dilakukan dengan penuh kesadaran, berencana, teratur, terarah, dan bertanggung jawab untuk mengembangkan sikap, kepribadian, pengetahuan dan keterampilan mahasiswa dalam mendukung kegiatan kurikuler untuk mencapai tujuan pendidikan nasional. Salah satu bentuk upaya atau pengembangan tersebut adalah pemberian bekal pengetahuan, keterampilan dan sikap dalam manajemen organisasi mahasiswa baik intra maupun antar perguruan tinggi yang diberi nama Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa (LKMM).
LKMM sendiri merupakan kegiatan yang dirancang untuk meningkatkan skill kepemimpinan dan skill manajemen para target dari LKMM untuk menjadi pemimpin yang efektif, berintegrasi dan kreatif. Selain LKMM ada juga PP-LKMM, masih sama seperti LKMM namun kali ini target kegiatannya adalah para pemandu (calon wali dosen) Universitas Telkom Jakarta yang akan berperan penting dalam membimbing mahasiswa baru di kegiatan mendatang nanti yakni Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) TelU Jakarta.
“Sebelum mahasiswa kita nanti yang akan mendapatkan pelatihan, maka tentu bapak dan ibu terlebih dahulu selaku pemandu yang harus mendapatkan pelatihan, jadi kegiatan kali ini barang kali bisa juga disebut dengan ‘Training for Trainer’” ujar Direktur Telkom University Jakarta Dr. Ir Agus Achmad Suhendra M.T dalam sambutannya.
Kegiatan PP-LKMM ini mengudang dua pelatih hebat yang sudah sangat berpengalaman dalam membimbing kegiatan LKMM ialah Dr. Siti Nurul Hidayati, M.Pd. yang berasal dari Universitas Negeri Surabaya dan Prof. Dr. Rimbawan yang berasal dari Institut Pertanian Bogor.
Dr. Nurul dan Prof. Rimbawan memberikan materi sesuai kurikulum LKMM Tingkat Pradasar agar nantinya dapat digunakan para pemandu untuk membimbing mahasiswa baru dengan keterampilan dasar dalam berkomunikasi, mengenali potensi diri, mengembangkan sifat kritis dan memposisikan diri secara efektif dalam organisasi kemahasiswaan.
Acara yang berlangsung selama dua hari satu malam ini berjalan dengan lancar dan tertib. Para peserta yang terdiri dari dosen dan staff Telkom University Jakarta ini diharapkan dapat membagikan ilmu yang diperoleh dari PP-LKMM ini dan dapat memandu para mahasiswa baru nantinya dengan persiapan yang lebih siap dan lebih matang, sehingga dapat melahirkan mahasiswa/i cerdas, kreatif, inovatif dan bertanggung jawab yang akan menjadi penerus bangsa Indonesia.
Penulis : Siti Zakiyah | Editor : Husna Rahmi
Baca Juga : LDKM Panitia PKKMB Tel-U Jakarta 2024